Sealami mungkin kuingin berada di sisimu
Membuatmu nyaman dengan kehadiranku
Menatap dalam mata kecil, hitam, nanlugu
Hingga hatiku berderu
Namun pikirku menyeru
Sungguh saya dan ia tak pantas beradu
Takkan ada dongeng merdu
Dari dua nada yang tak padu
Ya mungkin ini akhir
Dari detik-detik terindah yang menyisakan rindu
Malang, sunyi, ditemani kopi bubuk.
Mahfuzh TnT,
Sumber https://mystupidtheory.com