Ikut viral gegara tangkap Ferdian Paleka YouTuber yang heboh prank beri sembako isi sampah, kabar terbaru polisi tampan Muhammad Garis Luis Ma'luf justru buat patah hati para fans.
Ya, polisi tampan yang viral saat ikut menangkap Ferdian Paleka ini ternyata baru saja menikah.
Muhammad Gariz Luis Ma'luz resmi menikahi sang pujaan hati Alissa Nasution pada Rabu (24/12/2020) kemarin.
Foto-foto pernikahan pun dibagikan Muhammad Gariz Luis Ma'luv lewat akun Instagram pribadinya.
Artis cantik Ussy Sulistiwaty juga terlihat ikut memberikan ucapan selamat untuk pernikahan sang polisi.
Diketahui Ussy dan Andika sebenarnya menjadi salah satu tamu undangan.
Sayangnya pasangan artis ini berhalangan hadir dan hanya mampu memberikan ucapan via pesan singkat.
Penasaran seperti apakah momen pernikahan polisi yang akrab disapa Gariz Luis ini?
Berikut TribunStyle.com sudah rangkumkan 5 potret bahagia pernikahan Garis Luiz dan Alissa Nasution.
1. Mengusung Adat Mandailing
Dalam prosesi akad nikah, Gariz Luis dan Alissa Nasution tampak mengusung adat Mandailing, Sumatera Utara.
Terlihat keduanya kompak mengenakan busana pengantin berwarna putih.
Sementara sang pengantin wanita, Alissa tampak anggun mengenakan mahkota berbentuk tanduk bertingkat berwarna perak.
Untuk riasan Alissa terlihat begitu natural.
2. Tetap Patuhi Protokol Kesehatan
Menikah di tengah pandemi Covid-19, Gariz Luis dan Alissa tetap menaati protokol kesehatan.
Terlihat Gariz Luis yang hendak mengucapkan ijab kabul pun mengenakan masker.
Meski seorang polisi, namun tak dipungkiri momen ijab kabul nyatanya membuat Gariz Luis tegang.
Alissa yang duduk di samping pun ikut terlihat tegang.
3. Pamerkan Buku Nikah
Sah menjadi suami istri, senyum bahagia tampak mengembang di wajah kedua mempelai.
Terlihat keduanya kompak memamerkan buku nikah sebagai bukti keduanya sudah sah menjadi suami istri.
Wajah yang tadinya tegang pun berubah semringah dan penuh kebahagiaan.
4. Momen Haru saat Sungkem Orangtua
Momen haru juga terlihat saat kedua mempelai bersimpuh meminta restu kedua orangtua.
Tampak tangis Gariz Luis pecah saat mencium tangan sang ibunda.
Sementara Alissa pun ikut terharu saat memohon doa restu dari kedua orangtuanya.
Para tamu undangan pun tak kuasa menahan haru melihat momen manis tersebut
5. Pamer Foto Mesra
Diketahui Gariz Luis dan Alissa Nasution sudah menjalin hubungan sejak lama.
Kini keduanya akhirnya dipersatukan dalam ikatan pernikahan.
Pose mesra pun ikut mereka pamerkan di hadapan para keluarga, sahabat termasuk fans.
Wah, pernikahan sang polisi tampan menjadi hari patah hati bagi kaum wanita nih.
Selamat dan bahagia selalu untuk Gariz Luis dan Alissa Nasution.
Semoga segera diberi momongan.
(TribunStyle.com/Octavia Monalisa)